Hubungan Antara Semiotika Dan Gitar ?

Seperti yang sudah kita ketahui bersama bahwa, Semiotika adalah sebuah “ tanda “ yang didefiniskan sebagai suatu yang mewakili sesuatu lainya. Secara terminologis semiotic dapat didefinisikan sebagai objek – objek, peristiwa – peristiwa, dan penanda atau pun tanda.

Dalam kehidupan sehari – hari secara tidak kita sadari, ada banyak sekali semiotika atau tanda disekitar kita. Dari suatu hal kecil bahkan hal yang lebih besar hingga menjadi sebuah tanda atau penanda. Sebagai contoh semiotika yang saya ambil dalam kehidupan sehari – hari saya ialah Gitar Spesial Ini.



Gitar Classic Yamaha C315 berwarna krem yang dipertegas atau dipadukan dengan warna coklat tua. Gitar ini telah menemani masa – masa muda saya sejak saya berada di Sekolah Menengah Pertama sampai Sekolah Menengah Atas, sampai akhirnya gitar ini menjadi sebuah pajangan biasa. Gitar ini pemberian dari tante saya pada saat saya berulang tahun di umur yang ke 15 tahun. Awalnya saya tidak menyadari bahwa terdapat paket yng begitu besar dikamar saya, sampai akhirnya saya menanyakan kepada orang tua saya “ Paket apa ini “ lalu orangtua saya menyuruh saya untuk membuka paket tersebut, lalu ketika saya sedang membuka paket tersebut, tiba – tiba dari belakang keluarga besar saya memberikan surprise berupa kue ulang tahun, kado, dan ucapan, hal itu membuat saya sangat happy sekali.

Setelah itu tante saya ngomong kepada saya “ Tuh tante beliin sesuatu buat kamu, buka dulu sanah, semoga suka yaa “ dan saya sangat senang sekali, ternyata paket besar yang ada pada kamar saya adalah Gitar idaman yang saya inginkan sejak lama, saking senangnya saya langsung memeluk tante saya dan mengucapkan terimakasih. Keesokan harinya saya pergi ke rumah teman saya yang bernama Raffi untuk mengajari saya bermain gitar, awalnya saya pikir bermain gitar itu sangatlah mudah ternyata ketika saya coba memainkanya sangatlah susah.

Ketika memainkan gitar ini sambil bernyanyi, saya merasa lebih percaya diri dan sangat menikmatinya. Sampai akhirnya gitar ini mengalami kerusakan dibeberapa bagian yang membuat tidak dapat dimainkan lagi. Saat ini gitar tersebut masih tersusun rapih dikamar saya, menjadi sebuah pajangan atau kenangan, karena memiliki banyak sekali history di dalamnya. Terkadang gitar ini menjadi sebuah tanda atau penanda rasa suka saya terhadap perempuan yang saya idamkan, dengan cara saya menyanyikan lagu romantis kepada dia.

Dalam semiotika terdapat teori segitiga makna atau meaning triangle. Segitiga makna ini berisi dari tiga elemen utama yaitu sign, object dan interpretant. Gitar saya adalah sebagai contoh semiotika dalam kehidupan sehari – hari. Pada element sign berisi nama objek yaitu “ Gitar Classic Yamaha C315 “ lalu pada objeknya sendiri yaitu “ Gitar “ dan pada bagian element interpretant berisi sebuah tafsiran gitar yang biasanya berfungsi sebagai penanda, pengiring, dan melody atau nyayian. Jadi itu saja penjelasan dari saya perihal contoh semiotika dalam kehidupan sehari – hari, yang menurut saya di dalamnya sudah mencakup berbagai macam element.

Komentar

Postingan populer dari blog ini